Papua – Satgas SI-IPAR kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menggelar kegiatan edukatif belajar Bersama bagi anak-anak di Distrik Elelim Kabupaten Yalimo, Kamis (01/05/25).
Kali ini, para anggota Satgas Si-Ipar memberikan pelajaran berhitung dasar kepada anak-anak usia sekolah dasar dalam suasana yang santai dan menyenangkan.
Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Kampung itu diikuti oleh puluhan anak yang antusias belajar bersama para anggota Satgas Si-Ipar.
Materi berhitung disampaikan secara kreatif melalui permainan, lagu, dan kuis interaktif yang membuat anak-anak lebih mudah memahami konsep angka dan operasi matematika sederhana.
“Kami ingin anak-anak merasa bahwa belajar itu menyenangkan, bukan menakutkan,” ujar Kasubsatgas Si-Ipar Iptu La Ode Abdul Syukur.
Kepala Desa Kampung Honita Bapak Akulaku Lagoan, menyampaikan terima kasih atas Pelayanan Polres Yalimo, yang tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga membantu peningkatan kualitas pendidikan anak-anak di wilayah mereka.
Satgas SI-IPAR berkomitmen untuk terus melaksanakan program-program kemasyarakatan seperti ini sebagai bentuk pengabdian kepada Masyarakat.(rd)